KABUPATEN CIREBON, – Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Partai Perindo Brigjen Pol (P) Rahmat Hidayat menggelar acara silaturahmi dan saresehan bersama masyarakat Kabupaten Cirebon di salah satu Cafe di Jl. Tuvarep Cirebon.
Hadir di acara tersebut diantaranya adalah Brigjen Pol (P) Drs. Rahmat Hidayat, Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Cirebon Ibnu Saechu, Ketum P2BMI Bambang Setyadi, Caleg DPRD Kabupaten Cirebon dan Pengurus Partai Perindo.
Brigjen Pol (P) Rahmat Hidayat menuturkan, Saya telah berbakti di Kepolisian Negara Republik Indonesia selama 30 tahun lebih dan saat ini Saya sudah memasuki masa pensiun. Minggu (13/8/2023).
Saya ingin mengabdikan diri dan berbakti untuk membangun daerah Cirebon,” ucap Brigjen Pol (P) Rahmat Hidayat.
Acara saresehan ini baru pertama, jadi sebagai orang timur kita untuk saling mengenal bahwa kita putra daerah. Kita ini punya kedudukan yang sama bagi rekan-rekan yang lain untuk memperbaiki dan mendarmabaktikan untuk mengabdi kepada daerah terutama di daerah tanah kelahiran,” bebernya.
Untuk itu, dengan dukungan dari seluruh masyarakat di dapil Jabar 8 (Kabupaten/Kota Cirebon, Kabupaten Indramayu) saat terpilih nanti dirinya bisa menampung dan memperjuangkan aspirasi warga masyarakat,” terangnya.
Mudah-mudahan Partai Perindo dapat berhasil dengan baik karena putra-putra terbaik itu sudah bergabung di sini dan semoga dalam lindungan Allah SWT,” harapnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Cirebon Ibnu Saechu menyampaikan, kita Partai Perindo harus kompak dan bersatu serta optimis Patai Perindo siap untuk memenangkan di Pemilu 2024 mendatang.
Masih di tempat yang sama, Sekjen P2BMI Zen Baduy menyampaikan, bahwa kita P2BMI menghadiri acara tersebut karena kita di undang sebagai tamu khusus. Kita di undang langsung Timsus Kang Suharso dan Brigjen Pol (P) Drs. Rahmat Hidayat dan Partai Perindo tutupnya.
(Wak Diding)