Pastikan Kondusifitas Tempat Wisata, Babinsa Soropia Pantau Aktivitas Masyarakat

Minggu, 14 April 2024

Pastikan Kondusifitas Tempat Wisata, Babinsa Soropia Pantau Aktivitas Masyarakat



Konawe - Babinsa Koramil 1417-12/Soropia Serda Rahman memantau Masyarakat yang datang bertamasya mengisi waktu liburan hari Raya Idul Fitri, di Wisata Pantai Toronipa di Kel. Toronipa, Kec. Soropia, Kab. Konawe, Sabtu (13/4).

Dalam kegiatannya, Babinsa memantau gerbang pintu masuk dan dalam tempat wisata permandian serta menyambangi masyarakat dengan memberikan himbauan penting.

Babinsa Serda Rahman menghimbau kepada Masyarakat pengunjung Pantai Wisata Toronipa agar selalu berhati-hati dan menjaga keamanan diri masing-masing dan keluarga.

"Pentingnya menghimbau bertujuan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada saat beraktifitas di tempat wisata. Serta tetap saling memperhatikan anggota keluarga saat sedang di air," katanya.

"Ini kita lakukan supaya para pengunjung lebih waspada saat akan mandi di laut, karena hal itu sangat penting, sehingga dapat diwaspadai," pungkas Babinsa Soropia ini 

Kegiatan pemantauan dan pengamanan di Pantai Wisata Pantai Toronipa tersebut sebagai wujud kepedulian Babinsa untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan menikmati wisatanya.

Lkn