Prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir ikuti Apel Penyiapan Satgasmar Pam Ambalat XXX TA. 2024

Jumat, 26 April 2024

Prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir ikuti Apel Penyiapan Satgasmar Pam Ambalat XXX TA. 2024


TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo). Prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir mengikuti apel penyiapan pembentukan Satuan Tugas Marinir (Satgasmar) Pengamanan (Pam) Ambalat XXX di Markas Komando (Mako) Pasmar 2, Kesatrian Marinir Moekijat Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (26/04/2024).

Pada kegiatan Apel Penyiapan Satuan Tugas Marinir (Satgasmar) tersebut dipimpin dan diperiksa kesiapan secara langsung oleh Asisten Operasi (Asops) Danpasmar 2 Kolonel Marinir Joko Fitrianto yang bertujuan untuk mengecek dan memeriksa kesiapan personel akan melaksanakan Satgas Pulau Terluar XXVIII dan Satgasmar Pam Ambalat XXX tahun 2024.

Dalam arahannya, Asops Danpasmar 2 menyampaikan kepada seluruh personel Satgas agar selalu waspada dalam melaksanakan tugas dan melaksanakan sesuai Standart Operasi Prosedur (SOP) yang telah ditentukan, dalam hal ini menjadi perhatian Satgasmar Ambalat XXX TA.2024 dalam mengamankan perbatasan dua Negara antara Indonesia dan Malaysia serta menjaga nama baik Korps Marinir, TNI AL, TNI, Bangsa dan Negara.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa apel kesiapan tersebut bertujuan untuk mengecek kesiapan personel dan material sebelum melaksanakan tugas Pengamanan Blok Ambalat perbatasan  dua Negara Indonesia – Malaysia dan mewujudkan pembinaan teritorial kepada masyarakat Indonesia di wilayah perbatasan yang dinilai secara efektif dalam mewujudkan stabilitas dan keamanan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Satgasmar Pam Ambalat XXX TA. 2024 tersebut akan dipimpin oleh Kapten Marinir Oki Prabowo yang kesehariannya menjabat sebagai Komandan Kompi (Danki) Jaguar Batalyon Infanteri 5 Marinir.

L.I