TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya). Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir Kolonel Marinir Rajiman, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., beserta prajuritnya mengikuti apel khusus dan Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriyah Prajurit Marinir wilayah Surabaya di lapangan apel Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Selasa (16/04/2024).
Kegiatan dipimpin Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla, yang diikuti Prajurit Pasmar 2, Kolatmar, Lanmar Surabaya dan PNS jajaran Marinir wilayah Surabaya tersebut juga dilanjutkan pengarahan Jalasenastri istri perwira seluruh jajaran Pasmar 2 oleh Ketua Korcab Pasmar 2 Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Dian M. Nadir.
Pada kegiatan ini Danmenbanpur 2 Mar didampingi Ketua Cabang 3 Korcab Pasmar 2 Ny. Aulia Rajiman melaksanakan Halal Bihalal dimulai bersalaman dengan Komandan Pasmar 2 dan Ketua Korcab Pasmar 2 diikuti seluruh pejabat teras Menbanpur 2 Mar, seluruh perwakilan anggota serta PNS Menbanpur 2 Marinir.
Selesai melaksanakan Halal Bihalal Danmenbanpur 2 Mar dan Ketua Cabang 3 Korcab Pasmar 2 serta seluruh Perwira jajaran Menbanpur 2 Mar beserta Istri menerima pengarahan dari Pembina Jalasenastri Pasmar 2 beserta Ketua Korcab Pasmar 2 di Indoor Sport Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang Surabaya.
Lkn