Babinsa Koramil 1411-04/Ujung Bulu Melaksanakan Jumat Berkah di Kelurahan Kesimpureng

Kamis, 06 Juni 2024

Babinsa Koramil 1411-04/Ujung Bulu Melaksanakan Jumat Berkah di Kelurahan Kesimpureng



BULUKUMBA - Babinsa Koramil 1411-04/Ujungbulu  Kodim 1411/Bulukumba melaksanakan kegiatan Jumat Berkah terhadap warga binaan Jl. Je'ne Berang, Lingkungan Baka'e, Kel. Kesimpureng, Kec. Ujungbulu, Kab. Bulukumba. Jum'at (07/06/2024).

Jum'at Berkah tersebut dilaksanakan oleh Serma Kamiluddin Babinsa Koramil 1411-04/Ujungbulu Kelurahan Kesimpureng, yang dalam kegiatannya membagikan Sembako berupa  Beras, Mie Instan, Gula, Minyak, Susu, Telur dan Terigu.

"Kami melaksanakan kegiatan Jumat Berkah ini secara rutin. Para Babinsa membagikan sembako kepada warga binaan kurang mampu," ujar Danramil 1411-04/Ujungbulu Mayor Arh Sahabuddin.

Menurut Danramil, kegiatan membagikan Sembako ini merupakan bentuk kepedulian melalui sedekah dengan tujuan menyambung silaturahmi  dan membantu masyarakat kurang mampu terhadap warga binaan.

"Kegiatan Jumat Berkah ini juga merupakan ibadah sebagai salah satu bentuk pengabdian kepada Allah SWT dan bersedekah dengan niat ibadah memupuk keimanan," tandas Danramil. 
(PENDIM 1411/BLK)

L.I