– Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) nomor urut 2 yakni Melkianus Sairdekut – Kelvin Keliduan dengan tagline Manyala Kaka (MK) tampil gemilang dan berhasil memukau publik dalam debat kandidat terbuka calon Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Debat terbuka ini disiarkan secara langsung oleh KPUD Kepulauan Tanimbar maupun media online lainya, Rabu malam 23/10/2024
Pasangan MK tampil percaya diri, cerdas dan tenang saat memaparkan visi misi serta gagasan unggulan. Salah satu Tim Pemenangan MK Jad Masela mengatakan, pasangan MK tampak tampil santai dan penuh keyakinan selama berlangsungnya debat.
"Baik Melianus maupun Kelvin terlihat tenang seolah malam itu milik mereka. Keduanya tampil tanpa beban," kata Masela, seusai mengikuti debat kandidat 1 (Perdana), Rabu 23/10/2024 di gedung Temar Lolan.
Masela mencermati pasangan MK berhasil memanfaatkan waktu dengan sangat baik saat menyampaikan visi misi. Tak hanya itu, keduanya juga dalam hal menjawab pertanyaan yang diajukan moderator bisa dijawab dengan tepat dan lugas. Selain itu, mengajukan pertanyaan sesama Paslon bisa dijawab dengan rasional.
"Keduanya tampil nyaris sempurna. Jika diberikan poin yaitu 80
80 dari 100," sebutnya.
Masela menilai, dalam debat kandidat tersebut terlihat perbedaan gaya antar ke 5 (Lima) kandidat, yang menjadi soroton adalah Paslon nomor urut 2 (MK) karena termasuk generasi muda di mana memiliki pemikiran yang segar dan visioner.
Masela menambahkan, tampil memukau publik pasangan MK semakin memperkuat keyakinan pendukung bahwa pasangan ini merupakan pilihan terbaik untuk pemimpin Duan Lolat periode 2024-2029, tutupnya.
Melkianus Natar
L.I.79