All Posts | Patroli Unit 1

Rabu, 30 Oktober 2024

Bacakan Amanat Pangdam IV/Diponegoro, TMMD Sengkuyung Tahap IV Kodim 0728/Wonogiri Resmi Di Tutup

Wonogiri - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengkuyung tahap IV TA 2024 Kodim 0728/Wonogiri dengan secara resmi  dinyatakan selesai dengan ditandai pemukulan kentongan dan penandatanganan naskah oleh Komandan Kodim (Dandim) 0728/Wonogiri Letkol Inf Edi Ristriyono,S.Pd.,M.I.P. didampingi jajaran Forkopimda Wonogiri, bertempat di lapangan Desa Kembang Kecamatan Jatipurno Kabupaten Wonogiri, Kamis, (31/10/2024). 

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Komandan Kodim 0728/Wonogiri Letkol Inf Edi Ristriyono,S.Pd.,M.I.P. membacakan amanat Panglima Kodam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si. Perlu saya sampaikan Program TMMD Reguler ke-122 tahun 2024 kali ini mengambil tema "Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah". Tema ini mengandung makna TNI bersama rakyat dan segenap komponen bangsa bersatu membantu Pemda dalam percepatan program pembangunan untuk mewujudkan pemerataan dan peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat khususnya di pedesaan dan daerah terpencil.

Pada kesempatan yang baik ini, saya mengucapkan terima kasih kepada para Bupati/Wali Kota beserta jajaran Forkopimda, OPD terkait, personel TNI- Polri, dan segenap masyarakat yang selama satu bulan penuh telah berhasil menyelesaikan seluruh sasaran fisik dan non fisik di masing-masing wilayah.

Kodam IV/Diponegoro menggelar TMMD Reguler ke-122 di Kabupaten Blora dan Pemalang. Selanjutnya, seluruh Kodim jajaran juga melaksanakan TMMD Sengkuyung secara serentak. Dari penyelenggaraan TMMD ini dihasilkan

beberapa pembangunan dan penambahan infrastruktur sarana publik sebagai sasaran fisik seperti Pembukaan badan jalan dilanjutkan Pengaspalan, Pembukaan jalan makadam, Pembangunan jembatan, Pembuatan talud, dan Pembuatan drainase serta pemasangan kawat bronjong.

Berikutnya untuk sasaran non fisik telah dilaksanakan sosialisasi beberapa materi guna memberikan pengetahuan kepada masyarakat khususnya generasi muda dalam mewujudkan masyarakat yang cerdas, berkualitas dan memiliki jiwa nasionalisme yang kuat.

Pada TMMD kali ini juga telah merealisasikan program unggulan TNI Angkatan Darat, seperti Rehab puluhan Rumah Tidak Layak Huni, Pembuatan sumur bor untuk Air Bersih dan penghijauan dengan menanam bibit pohon di seluruh lokasi digelarnya TMMD Kodam IV/Diponegoro.

Pada kesempatan ini, sekali lagi saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dan maksimal sehingga seluruh sasaran program TMMD dapat diselesaikan tepat waktu dan mencapai hasil yang ditetapkan.

Penulis : Arda 72

Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon Gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif Bagi Anak Jalanan



Buserpolkrim

Polresta Cirebon menggelar Kegiatan Pembinaan Ekonomi Kreatif Anak Jalanan, Rabu (30/10/2024) malam. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden tersebut berlangsung di R.M. Bageur Tengkleng Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon.

Kegiatan Pembinaan Ekonomi Kreatif Anak Jalanan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Cirebon, KOMBES POL SUMARNI, S.I.K., S.H., M.H., didampingi Kasat Lantas Polresta Cirebon KOMPOL MANGKU ANOM SUTRISNO, S.H., S.I.K., Kapolsek Gempol KOMPOL RYNALDI NURWAN, S.H., M.H. Wakasat Reskrim AKP IWA MASHADI, S.H., M.H., dan diikuti Anak Jalanan sekitar 27 orang.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengajak anak-anak yang sering berada di jalanan untuk bisa punya pilihan hidup. Nantinya pihaknya bakal mengadakan pelatihan ekonomi kreatif dari mulai barista kopi, pembuatan produk telur asin dan lainnya.



"Bahkan, mereka juga nantinya dilibatkan dalam ketahanan pangan di lahan yang akan disediakan. Kami memberikan alternatif pilihan barangkali berminat untuk memiliki pekerjaan yang lain jika jenuh di jalanan," katanya.

Pihaknya pun mengingatkan mereka jangan sampai melakukan hal-hal yang melanggar hukum. Selain itu, mereka juga diperingatkan untuk tidak mengganggu Hak-hak orang lain dan jangan meresahkan orang lain.

"Kegiatan Pembinaan Ekonomi Kreatif Anak Jalanan tersebut dalam rangka pelatihan ekonomi kreatif untuk mendukung dari Program Asta Cita Presiden. Alhamdulillah, selama kegiatan berjalan dengan tertib, lancar dan aman," ujarnya.

(Muhamad kozim)

Peringati HUT Humas Polri ke-73, Kapolres Rokan Hulu Ajak Media Perkuat Sinergi


Patroliunit-1.com - ROHUL
– Dalam rangka memperingati hari jadi Humas Polri ke-73, Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono SIK, menggelar acara syukuran di Gazebo Sahabat Kapolsek Rambah Samo, Rabu (30/10/2024). Acara ini dihadiri oleh insan pers se-Kabupaten Rokan Hulu dan bertujuan mempererat hubungan antara Polri dan media dalam mengedepankan komunikasi positif dengan masyarakat.

Dalam sambutannya, AKBP Budi Setiyono menekankan bahwa peran Humas Polri kini telah berevolusi, seiring pesatnya perkembangan teknologi dan era digital yang menuntut inovasi dalam penyampaian informasi.

"Kami harus mampu beradaptasi dan terus berinovasi agar informasi yang kami sampaikan tetap relevan dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini," ungkapnya. Ia mengapresiasi kerja sama dengan media yang dianggapnya memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi secara akurat dan terpercaya.

Kapolres juga mengajak seluruh insan pers untuk tetap menjaga netralitas menjelang Pilkada serentak 2024, terutama dalam menghadapi tantangan penyebaran berita hoax. "Kita harus bersama-sama menciptakan Pilkada yang damai dan kondusif dengan menghindari politik uang dan berita yang dapat memecah belah," tegasnya.

Sementara itu, Kapolsek Rambah Samo, Totok Nurdianto, yang turut hadir dalam acara tersebut, mendukung penuh pernyataan Kapolres. Totok menyampaikan bahwa insan pers memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga profesionalisme demi menciptakan pemberitaan yang membangun dan positif.

Acara ini diakhiri dengan sesi diskusi antara kepolisian dan awak media, menciptakan suasana yang akrab serta komitmen bersama untuk terus bersinergi dalam menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat di Kabupaten Rokan Hulu. 

*** Wagiran ***

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.


Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan Donor Darah yang juga dilakukan serentak di seluruh Polda jajaran hari ini. Hal ini merupakan rangkaian kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri yang ke-73 pada Rabu, 30 Oktober mendatang. Humas Polri lahir dengan nama perdana adalah sebagai Kepala Eselon Publik Relation tahun 1951 tanggal 30 Oktober. 

Maka pada tahun 2024 ini dalam memperingati Hari Jadi yang ke-73 ini dilakukan kegiatan-kegiatan dimulai dengan adanya kegiatan bakti Polri, baik itu bakti sosial, bakti kesehatan, dan bakti lainnya. 

Kepada Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, "sebelumnya telah dilaksanakan bakti sosial serta bakti keagamaan seperti santunan ke Pondok Pesantren, Jum'at Berkah dan Minggu kasih ke tempat-tempat ibadah serta panti asuhan sebanyak 73 tempat dengan berkolaborasi bersama rekan-rekan media, kemudian hari ini kami melakukan bakti kesehatan dengan melakukan donor darah bersama rekan-rekan media juga," ujarnya.

Tidak hanya itu, dalam memperingati Hari Jadi ke-73 ini, Divhumas Polri juga sebelumnya telah melakukan kegiatan-kegiatan khataman Qur'an sebanyak 73 kali, tentu hal ini juga sebagai wujud meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Personel Divhumas Polri kepada masyarakat selama 73 Tahun mengabdi untuk Negeri.

"Kita juga akan melakukan kegiatan silahturahmi dengan Pemred Media dan juga dengan Organisasi Media seperti AJI, IJTI dan organisasi Media lainnya, kemudian ada Kompolnas, serta Dewan Pers. Hal tersebut dilakukan agar terus berkolaborasi, bersinergi dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Tak lupa kami juga silaturahmi dengan para Kadiv Humas pada masanya," katanya.

Trunoyudo menambahkan, puncak daripada kegiatan ini adalah pada saat sarasehan yang nantinya kami meminta santiaji dari Kadivhumas pada masanya, kemudian menerima masukan-masukan bagaimana tantangan terdahulu hingga saat ini, perkembangan Humas, sampai dengan tantangan kedepan. 

"Tentunya hal ini menjadi bagian dan harapan Bapak Presiden RI Prabowo dan juga atas petunjuk dan arahan Bapak Kapolri, sehingga Humas Polri melakukan kegiatan silahturahmi guna meminta masukan-masukan untuk kemajuan Humas dan kemanfaatan bagi seluruh masyarakat Indonesia," sambungnya.



Untuk Donor Darah sendiri, Divhumas Polri berkolaborasi dengan PMI Jakarta dengan menyediakan sekitar 200 lebih kantong darah belum termasuk dengan Jajaran Polda. 

"Harapannya dengan adanya kegiatan Donor Darah ini dari Humas Polri maupun dari rekan-rekan banyak antusias mungkin akan bertambah jumlah yang donor," imbuhnya.

L.I.79

Selasa, 29 Oktober 2024

Bentuk Kepedulian Kesehatan Balita, Babinsa Kelurahan Joyotakan Dampingi Posyandu Balita

Surakarta - Babinsa Kelurahan Joyotakan  Koramil 03/Serengan Kodim 0735 Surakarta Serka Rumbawa melaksanakan pendampingan Posyandu Balita Mawar  bertempat di rumah Ibu Dewi Sari Rt 02 Rw 03 Kelurahan Joyotakan Kecamatan Serengan, Rabu (30/10/2024).

Ditegaskan Serka Rumbawa kegiatan posyandu balita hari ini merupakan program rutin yang dilaksanakan  oleh petugas kesehatan Bidan Desa dan di bantu oleh kader  PKK yang di tugaskan membantu mengontrol kesehatan balita dan ibu hamil yg ada di kelurahan Joyotakan.

"Peran babinsa diwilayah selalu mendukung sepenuhnya kegiatan imunisasi bagi balita dan pemeriksaan ibu hamil untuk mewujudkan program pemerintah demi tercapainya anak sehat dan generasi bangsa yang unggul," ujar Serka Rumbawa.

Sementara itu Ketua Posyandu Mawar Ibu Sri Wahyuni mengatakan kegiatan Posyandu balita hari ini diikuti 25 anak balita dan kegiatnya meliputi penimbangan Berat Badan, pengukuran Tinggi Badan,imunisasi dan pemberian vitamin serta asupan makanan tambahan dan mengontrol kesehatan ibu hamil dengan tujuan mewujudan anak tumbuh kembang dengan baik dan masyarakat yang sejahtera.

Penulis : Arda 72

Sambang Warga, Langkah Jitu Babinsa Tegal Harjo Tingkatkan Silaturahmi Dan Bangun Kedekatan Dengan Masyarakat

Surakarta - Kegiatan Komunikasi Sosial (Kosmos) Babinsa selain silaturahmi untuk mempererat hubungan dengan warga binaan juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Hal tersebut ditegaskan Babinsa Tegalharjo anggota Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta. Serka Joko Riyanto dan Koptu Sanda Arieswanto saat melaksanakan Komsos dengan warga RT 03 RW 01 Kelurahan Tegalharjo Kecamatan Jebres, Rabu(30/10/2024).

Menurut Serka Joko keakraban dan kebersamaan akan tercipta dalam kegiatan Komsos dengan warga binaannya.

"Kegiatan Komsos merupakan cerminan kemanunggalan TNI,POLRI dan prangkat Kelurahan dengan rakyat khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya."tutur Serka Joko.

Dikatakanya keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat memberi manfaat dan berdaya guna langsung maupun tidak langsung dan kehadirannya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

"Dengan kami yang selalu memantau wilayah binaan, maka akan tahu permasalahan di wilayah binaannya. Sehingga jika ada permasalahan dapat dengan cepat diatasi dan diselesaikan. Karena Komsos merupakan tugas yang dilaksanakan sehari-hari oleh setiap Babinsa sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI,POLRI dan masyarakat."tukasnya.

Penulis : Arda 72

Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa Kelurahan Nusukan Cek Harga Sembako di Swalayan Luwes Nusukan

Surakarta - Babinsa Kelurahan Nusukan,
Koramil 02/Banjarsari,
Kodim 0735/Surakarta Serka Supadmo bersama dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan Nusukan Aiptu Mujiono melaksanakan pengecekan harga sembako di Swalayan Luwes Nusukan Jln Kapten Piere Tendean Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari, Rabu (30/10/2024).

Serka Supadmo menegaskan kegiatan pengecekan Harga Sembako ini rutin dilaksanakan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Nusukan guna memberikan rasa aman, nyaman kepada warga masyarakat yang berbelanja serta pemantauan tentang ketersediaan barang dan Harga Sembako di Swalayan Luwes Nusukan sekaligus mengecek situasi dan kondisi keamanan Swalayan Luwes Nusukan. 

"Untuk ketersediaan Stok Sembako diswalayan Luwes Nusukan masih aman dan tercukupi meskipun saat ini terdapat beberapa jenis sembako yang masih berada di harga yang tinggi."tutur Supadmo.

Lebih lanjut Serka Supadmo mengatakan "Pada saat pengecekan dilapangan,kami juga menghimbau kepada manajemen Swalayan Luwes  agar tidak menaikkan harga sembako semaunya sendiri, atau di luar ketentuan, hal ini, sekaligus sebagai upaya untuk menjaga perekonomian agar tetap berjalan dengan baik.

Sementara itu Ibu Yossi selaku manager Swalayan Luwes Nusukan mengucapkan rasa terimakasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu mengecek perkembangan Harga Sembako dan memantau situasi dan Kondisi Keamanan yang ada di Swalayan Luwes Nusukan.

Penulis : Arda 72

Jelang Pilkada, Puluhan Linmas Di Latih Oleh Babinsa Dan Bhanbinkamtibmas

Wonogiri - Dalam rangka meningkatkan kemampuan anggota Linmas, Babinsa beserta Bhabinkamtibmas Desa Tubokarto memberikan pelatihan menjelang Pilkada 2024. Pelatihan diberikan kepada anggota Linmas Desa Tubokarto, Kec. Pracimantoro, Kab. Wonogiri, Rabu (30/10/2024)
 
Babinsa Sertu Dwi Raharjo menyampaikan bahwa pihaknya memberikan materi pelatihan kepada Linmas Desa Tubokarto, Kegiatan pelatihan digelar oleh pemerintah desa dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas serta mampu menjaga keamanan desa menjelang pilkada 2024.

"Dengan pelatihan yang diberikan diharapkan mampu menambah kemampuan Linmas. Sehingga bisa menjalankan tugas pengamanan pemilu dengan baik," ucapnya.
 
"Materi yang diberikan yaitu tentang tugas Linmas dalam pengamanan pemilu, gerakan dasar baris berbaris dan gerakan pengaturan lalu lintas," jelasnya.
 
Sekertaris Desa Tubokarto, Bpk. Sularso menyampaikan bahwa pelatihan kemampuan Linmas diikuti oleh 25 orang. Mereka merupakan anggota Linmas di Desa Tubokarto yang akan diperbantukan dalam pengamanan Pemilu.
 
"Terima kasih atas materi pelatihan yang diberikan oleh Babinsa serta Bhabinkamtibmas Tubokarto. Semoga bisa menambah kemampuan Linmas Desa Tubokarto menghadapi pengamanan Pilkada 2024," ucapnya Sertu Dwi Raharjo.

Penulis : Arda 72

Ada Apa Dengan Kinerja Polres Bitung, Ormas Panji Yosua Mempertanyakan Laporan Penyerobotan Tanah Oleh PT MSM/TTN Belum Juga Usai

Bitung, - terhadap kinerja Polres Bitung semakin menurun setelah Danyon Panji Yosua wilayah Bitung, Ivan Jenly Pioh, kembali mendatangi kantor Polres pada Senin (28/10/2024). Kedatangan Ivan bersama sejumlah anggota Panji Yosua bertujuan untuk mempertanyakan perkembangan tiga laporan yang telah diajukannya, namun hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda penyelesaian. Langkah ini menyoroti dugaan lemahnya komitmen kepolisian dalam menindaklanjuti laporan penting dari masyarakat. 29/10/2024

Ivan menyampaikan kekecewaannya di hadapan wartawan, menyebutkan bahwa laporan yang diajukan sudah cukup lama diproses tanpa ada perkembangan yang berarti. Tiga laporan yang dimaksud adalah:

1. Nomor Laporan Polisi LP/B/409/V/2024/SPKT/Polres Bitung/Polda Sulawesi Utara, tertanggal 16 Mei 2024.


2. Nomor Laporan Polisi LP/B/578/VII/2024/SPKT/Polres Bitung/Polda Sulawesi Utara, tertanggal 19 Juli 2024.


3. Nomor Laporan Polisi LP/B/795/X/2024/SPKT/Polres Bitung/Polda Sulawesi Utara, tertanggal 09 Oktober 2024.



Menurut Ivan, upayanya untuk mendapatkan kejelasan sudah dilakukan berulang kali, namun tidak ada hasil yang memuaskan. "Saya ke sini lagi untuk meminta Polres Bitung segera memberikan kepastian hukum. Sudah terlalu lama saya menunggu, tapi kasus ini seperti mengendap tanpa ada tindak lanjut," ungkap Ivan dengan nada tegas.

Ivan mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyerahkan semua bukti yang diperlukan untuk mempercepat proses penyelidikan. Namun, ia merasa bahwa upaya mereka tidak mendapat tanggapan serius dari aparat kepolisian. "Kami sudah memberikan semua bukti dan dokumen yang diperlukan. Namun, pihak kepolisian seolah-olah tidak serius dalam menangani kasus ini. Kami meminta penjelasan mengapa proses hukum terhenti," tegasnya.

Ivan menambahkan bahwa masalah ini bukan hanya persoalan pribadi, tetapi mencerminkan ketidakpastian hukum yang dialami masyarakat Bitung secara luas. "Saya hanya ingin keadilan ditegakkan. Ini bukan hanya masalah saya, tetapi juga masalah semua masyarakat yang ingin hukum ditegakkan dengan adil dan tidak pandang bulu," tambah Ivan.

Pada pukul 14.00 WITA, Ivan bersama anggota Panji Yosua diterima oleh Kapolres dan Kasat Reskrim Polres Bitung. Pertemuan berlangsung dalam suasana kekeluargaan, dan Kapolres menyampaikan bahwa laporan-laporan tersebut sudah dilaporkan ke Mabes Polri. Kasat Reskrim menjelaskan, ada beberapa kendala dalam penanganan kasus ini, termasuk kebutuhan untuk menghadirkan ahli bahasa guna memberikan keterangan terkait laporan yang ada. "Laporan ini telah dilaporkan ke Mabes Polri, dan terdapat kendala bagi penyidik dalam penanganan karena harus menghadirkan ahli bahasa untuk dimintai keterangan atau tanggapan," ujarnya.

Kapolres meminta waktu satu minggu untuk penyidik bekerja lebih lanjut dan berjanji akan mengundang pelapor untuk menyampaikan hasil pemeriksaan. "Berikan waktu bagi penyidik untuk bekerja selama satu minggu, dan penyidik akan mengundang pelapor untuk menyampaikan hasilnya," katanya.

Setelah pertemuan tersebut, Ivan mengungkapkan bahwa suasana pertemuan dengan Kapolres dan Kasat Reskrim berlangsung baik dan penuh kekeluargaan.

Kasus yang diajukan oleh Ivan Jenly Pioh bukanlah satu-satunya yang mandek di Polres Bitung. Sejumlah tokoh masyarakat dan organisasi adat di Sulawesi Utara juga mengungkapkan kekecewaan yang serupa, menyoroti lambatnya respons kepolisian dalam menangani berbagai kasus yang dilaporkan warga. Hal ini menjadi indikasi bahwa ada masalah yang perlu segera dibenahi dalam tubuh kepolisian setempat. Beberapa pihak bahkan mendesak Kapolda Sulut, Irjen Pol Dr. Roycke Harry Langie, S.I.K., M.H., untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kinerja Kapolres Bitung beserta jajarannya, serta mengambil tindakan tegas terhadap mereka yang dinilai tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Kedatangan Ivan Jenly Pioh dan anggota Panji Yosua ke Polres Bitung menjadi simbol ketidakpuasan yang semakin meluas di kalangan masyarakat Bitung. Ini juga merupakan sinyal kuat bagi Kapolda Sulut untuk segera melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kinerja Polres Bitung. Penanganan kasus yang lamban dan tidak transparan hanya akan menurunkan kepercayaan publik terhadap institusi penegak hukum. Masyarakat berharap agar Kapolda Sulut segera bertindak tegas, membersihkan jajaran kepolisian dari oknum yang tidak produktif, dan memastikan bahwa setiap laporan yang diajukan diproses dengan cepat, tepat, dan transparan. Kepercayaan terhadap hukum hanya bisa dipulihkan jika aparat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan integritas.

L.I.79