All Posts | Patroli Unit 1

Selasa, 18 Februari 2025

POLDA RIAU UNGKAP NARKOBA JARINGAN INTERNASIONAL


Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H. melaksanakan Konferensi Pers Tindak Pidana Narkotika, Bertempat di Mapolda Riau, Selasa (18/2/2025)

Turut hadir mendampingi saat konferensi Pers, Kepala BNNP Riau Brigjen Pol Robinson Siregar, Dir Narkoba Polda Riau Kombes Pol Putu Yudha Prawira, Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Edwin L.Sengka, Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibianto, S.I.K., mewakili Kakanwil DJBC Riau, Ka PPPBC Bengkalis, Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, Kasat Narkoba Polres Bengkalis Iptu Donny Binsar.

Polda Riau berhasil mengungkap jaringan narkotika internasional dengan barang bukti bukti 87,686 kg sabu dan 51.882 butir pil ekstasi.

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, mengapresiasi kerja keras Kapolres Bengkalis, AKBP Budi Setiawan, Kasatnarkoba, Iptu Donny Binsar serta tim dalam mengungkap tindak pidana narkotika jaringan internasional.

Pengungkapan ini menjadi bukti nyata upaya keras aparat kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di Indonesia, khususnya di Provinsi Riau yang dikenal sebagai pintu masuk strategis bagi para pelaku kejahatan narkoba.

"Paling luar biasa, Kapolres Bengkalis, Kasat Narkoba dan tim," Ujar Kapolda Riau.

Kapolda Riau menegaskan bahwa pengungkapan ini merupakan pencapaian yang sangat signifikan. Bahkan ia menyebutkan bahwa selama tiga tahun menjabat di Riau, pengungkapan ini adalah yang paling mengesankan.

Kapolda Riau menjelaskan jaringan narkotika internasional ini dibongkar dengan teknik yang sangat profesional, melibatkan kolaborasi yang erat dari instansi terkait, seperti Bea Cukai dan BNN.

Kapolda Riau mengatakan "Selama tiga tahun saya di sini, Kapolres paling hebat mengungkap narkoba, 87 kilo lebih sabu dan 51 ribu lebih butir ekstasi, ini sangat luar biasa," Kata Kapolda Riau.

Kapolda Riau juga memerintahkan seluruh Kapolres di wilayah Riau untuk tidak ragu dalam menangkap dan mengejar pelaku kejahatan narkoba, bahkan jika mereka bersembunyi di luar negeri.

Kapolda Riau juga menekankan pentingnya penegakan hukum yang tegas dalam pemberantasan narkoba.
Ini merupakan bukti bahwa Polda Riau serius dalam memberantas narkoba dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Meski upaya-upaya pencegahan seperti kegiatan preemtif dan preventif sudah dilakukan. Penegakan hukum akan terus menjadi prioritas utama. Koordinasi dengan pemerintah daerah, baik tingkat kabupaten maupun Provinsi, akan diperkuat untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai bahaya narkoba.

Lebih lanjut Kabid Humas Polda Riau Kombes Anom Karibianto, S.I.K. menjelaskan, Polres Bengkalis berhasil mengungkap kasus besar tindak pidana narkotika jaringan internasional dengan barang bukti sebanyak 87,68 kilogram sabu dan 51.882 butir ekstasi. 

"Penangkapan ini merupakan hasil operasi gabungan yang melibatkan Tim Satres Narkoba dan Bea Cukai Bengkalis," kata Kabid Humas Polda Riau

Dua tersangka dalam kasus ini antara lain JM (38) dan IF (22), keduanya berasal dari Kabupaten Bengkalis, berperan sebagai kurir dan bertugas menjemput narkotika langsung dari Parit Amad, Malaysia, menggunakan speedboat. 

"Saat penangkapan kedua tersangka menyembunyikan narkotika tersebut dalam karung, tas plastik, dan kotak plastik di dalam speedboat berwarna putih bermesin Yamaha 85," terang Kabid Humas Polda Riau.

Berawal penangkapan dilakukan pada hari Selasa, 11 Februari 2025, sekitar pukul 22.00 WIB. Sebelum penangkapan, Tim gabungan saat itu sedang patroli laut dan mendeteksi keberadaan speedboat yang mencurigakan di sekitar perairan Sepahat, Kecamatan Bandar Laksamana. 

Saat bertemu dengan tim gabungan speedboat mencoba melarikan diri, tim dengan sigap berhasil menghentikan dan mengamankan kapal tersebut beserta kedua tersangka.

Dari hasil penggeledahan, tim menemukan, sabu seberat 87,68 kilogram yang disimpan dalam 90 bungkus plastik kuning bertuliskan huruf Cina dan 5 karung goni bertuliskan huruf Thailand.

Kemudian, ada juga pil ekstasi sebanyak 51.882 butir yang terdiri dari pil merek Barcelona berwarna biru dan pil logo Mercy berwarna putih. Untuk barang bukti lainnya ada dua unit handphone android dan speedboat bermesin Yamaha.

"Jika diedarkan, barang bukti ini memiliki nilai ekonomi sekitar Rp103,25 miliar. Jumlah narkotika ini diperkirakan dapat menyelamatkan sekitar 490.314 jiwa dari penyalahgunaan narkoba," ungkap Kombes Anom Karibianto, S.I.K.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (2), Pasal 112 ayat (2), dan Pasal 132 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman mati, pidana seumur hidup, atau penjara minimal 6 tahun dan maksimal 20 tahun.

Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan menegaskan komitmen pihaknya dalam memberantas peredaran narkotika, terutama di wilayah perbatasan. "Kami tidak akan memberi ruang bagi pelaku kejahatan narkotika. Ini adalah wujud perlindungan kami terhadap masyarakat," ujar Kapolres Bengkalis.

"Penanganan kasus ini masih terus berlanjut guna membongkar jaringan besar di balik peredaran narkotika lintas negara tersebut," kata Kapolres Bengkalis.

OK-LK25 - Polres Rokan Hulu Gelar Rapat Sekolah Percontohan Tertib Berlalu Lintas, Sinergi untuk Keselamatan Pelajar




Rokan Hulu – Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025 (OK-LK25), Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan berlalu lintas sejak dini, Satlantas Polres Rokan Hulu menggelar Rapat Sekolah Percontohan Tertib Berlalu Lintas pada Selasa, 18 Februari 2025, bertempat di Aula Rapat Anantahira Satlantas Polres Rokan Hulu.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Rokan Hulu, AKP Lily Sulfiani, S.I.K., M.H, dengan dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, Jasa Raharja, serta jajaran Satlantas Polres Rokan Hulu.

Dalam pertemuan ini, dibahas langkah-langkah strategis untuk mewujudkan sekolah yang menjadi role model dalam tertib berlalu lintas di Kabupaten Rokan Hulu. Salah satu fokus utama adalah menentukan sekolah yang akan menjadi percontohan serta memastikan sarana dan prasarana pendukung keselamatan tersedia dengan optimal.

Sebagai tindak lanjut, Dinas Perhubungan Kabupaten Rokan Hulu akan menyiapkan rambu-rambu lalu lintas dan zebra cross di lingkungan sekolah percontohan. Dinas Pendidikan akan mengoordinasikan sosialisasi program ini ke perwakilan tingkat SD dan SMP, sementara Jasa Raharja Cabang Pasir Pangaraian akan menyediakan helm sebagai bagian dari kampanye keselamatan berkendara bagi pelajar.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono., SIK., MH melalui Kasat Lantas, AKP Lily Sulfiani., SIK., MH menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud sinergi antarinstansi dalam membangun budaya tertib berlalu lintas sejak usia dini. "Dengan adanya sekolah percontohan ini, kami berharap dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan nyaman bagi siswa serta menanamkan kesadaran berlalu lintas yang baik sejak dini," ujarnya.

Rapat berlangsung dengan suasana penuh diskusi konstruktif, dan seluruh pihak berkomitmen untuk mendukung kelancaran implementasi program ini. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif.

Dengan adanya program ini, diharapkan para pelajar di Kabupaten Rokan Hulu dapat menjadi generasi yang lebih sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, sekaligus menjadi contoh bagi masyarakat luas.


(Humas Polres Rohul)

AKBP Budi Setiyono Hadiri Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 Di Masjid Miftahul Huda Desa Marga Mulya Berlangsung Khidmat



RAMBAH SAMO – Masyarakat Desa Marga Mulya dengan penuh antusias menghadiri peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H yang digelar di Masjid Miftahul Huda pada Senin (17/02/2025) malam. Acara yang dimulai pada pukul 20.30 WIB ini juga bertujuan untuk menyambut bulan suci Ramadhan yang sebentar lagi tiba. Kegiatan berlangsung dengan suasana khidmat serta dihadiri oleh berbagai tokoh penting di lingkungan Rambah Samo.

Terpantau hadir dalam acara ini antara lain, Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH, Camat Rambah Samo H. Amri, S.Sos., Kapolsek Rambah Samo IPTU Totok Nurdianto, SH, Kepala Bandara Tuanku Tambusai yang diwakili oleh Sdr. Swito, serta penceramah Al Ustadz Edi Suroso. Selain itu, turut hadir juga Kanit Reskrim Polsek Rambah Samo AIPDA S. Rambe, perwakilan Danramil 02 Rambah Kopdar Daryono, serta para tokoh agama, masyarakat, dan pemuda Desa Marga Mulya.

Beberapa rangkaian acara yang telah disusun panitia meliputi yakni, Pembukaan oleh protokol, pembacaan salawat, sambutan dari panitia dan Kepala Desa, ceramah agama oleh Ustadz Edi Suroso, doa bersama, serta penutupan.

Dalam ceramahnya, Ustadz Edi Suroso menekankan pentingnya peristiwa Isra Mi'raj sebagai momentum peningkatan iman dan taqwa. "Isra Mi'raj bukan hanya sekadar peristiwa luar biasa perjalanan Rasulullah dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan naik ke Sidratul Muntaha, tetapi juga membawa pesan mendalam mengenai kewajiban shalat lima waktu yang menjadi tiang agama," ujarnya.

Beliau juga mengajak seluruh jamaah untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam berbagai aspek kehidupan, baik dalam kepemimpinan, perdagangan, maupun hubungan sosial. "Mari kita jadikan momentum ini sebagai pengingat untuk meningkatkan kualitas ibadah dan kinerja kita, serta menciptakan lingkungan yang kondusif dan harmonis di tengah masyarakat," tambahnya.

Selain mendapatkan wawasan religius, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat silaturahmi antar warga. "Dengan adanya peringatan Isra Mi'raj ini, kami berharap masyarakat lebih memahami nilai-nilai Islam serta semakin memperkokoh hubungan sosial antar sesama," ujar salah satu tokoh masyarakat setempat.

Acara berlangsung hingga pukul 23.30 WIB dalam suasana aman dan kondusif. Peringatan Isra Mi'raj kali ini tidak hanya menjadi momen refleksi keimanan tetapi juga ajang mempererat kebersamaan menjelang bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.

(Humas Polres Rohul)

Bupati Nina Agustina Tuntaskan Komitmen Pelestarian Budaya dengan Resmikan Gedung Duwur



Indramayu – Sebagai bagian dari upaya pelestarian warisan budaya, Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina, meresmikan Gedung Eks Asisten Residen atau yang dikenal dengan nama Gedung Duwur sebagai Cagar Budaya pada Selasa, 18 Februari 2025.

Peresmian yang berlangsung di Jalan Mayor Dasuki, Desa Penganjang, Indramayu ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, termasuk Dandim 0616/Indramayu Letkol Inf. Yanuar Setyaga, Kepala SKPD, Camat, seniman, budayawan, serta juru pelihara situs.

Bupati Nina Agustina yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indramayu H Caridin menyampaikan, penetapan gedung bersejarah ini sebagai Cagar Budaya merupakan komitmennya dalam memperkaya khazanah budaya Kabupaten Indramayu.

"Pelestarian budaya ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjadikan Indramayu sebagai daerah yang kaya akan warisan budaya yang bisa menjadi bahan edukasi bagi masyarakat serta diwariskan kepada generasi mendatang," ujar Bupati Nina dalam sambutannya.

Sebagai bagian dari proses pelestarian, Pemkab Indramayu bersama Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) telah melakukan serangkaian penelitian dan penetapan berbagai bangunan bersejarah di wilayah ini. Saat ini, Indramayu telah memiliki enam Cagar Budaya yang telah ditetapkan, yakni Gedung Pendopo, Masjid Kuno Bondan, Menara PDAM (Waterleiding) Tirta Darma Ayu, Gedung Landraad, Gedung PLN Indramayu (Gebeo), dan kini, Gedung Duwur.

Ketua TACB Kabupaten Indramayu, Dedy S. Musashi, yang juga seorang arkeolog, mengungkapkan bahwa Indramayu memiliki banyak peninggalan budaya sejak zaman prasejarah hingga masa kolonial. Penemuan fosil gajah purba di Desa Cikawung, batu menhir dari masa perundagian, serta bangunan menyerupai candi di Desa Sambimaya merupakan bukti sejarah yang memperkaya warisan budaya daerah ini. Di masa kolonial, Gedung Eks Asisten Residen ini menjadi simbol penting dari pemerintahan Belanda yang kemudian berfungsi sebagai markas tentara setelah kemerdekaan.

"Terima kasih kepada Bupati Nina Agustina yang telah memberikan perhatian besar terhadap pelestarian cagar budaya di Indramayu. Semoga ini menjadi warisan yang dapat dinikmati oleh generasi mendatang," kata Dedy dengan penuh rasa syukur.

Gedung Duwur, yang sebelumnya dikenal sebagai Rumah Dinas Asisten Residen Indramayu di bawah pemerintahan Karesidenan Cirebon, memiliki desain arsitektur yang khas. Bangunan berdenah persegi panjang ini terdiri dari lima bagian, masing-masing dengan atap berbentuk limasan yang memanjang dari utara ke selatan.



Bagian depannya (Facade) dilengkapi dengan serambi yang ditopang oleh kolom-kolom elegan, serta entrablature yang terdiri dari balok horizontal terbagi dalam tiga bagian: architrave, frieze, dan cornice. Lantai gedung ini terbuat dari ubin berwarna abu-abu dengan aksen kuning dan hitam, sementara plafon terbuat dari susunan papan kayu. Pintu dan jendela yang digunakan adalah model setangkup dari kayu masif.

Dengan penetapan Gedung Duwur sebagai Cagar Budaya, diharapkan masyarakat Indramayu semakin mengenal dan menghargai kekayaan sejarah dan budaya daerahnya. Ini juga menjadi langkah penting dalam menjaga identitas dan warisan budaya bagi generasi yang akan datang. (Wira/Arif)

Upacara serah terima jabatan wakopolres dan kasat lantas di halaman Mapolres wonosobo

Polres Wonosobo melaksanakan upacara serah terima jabatan Wakapolres dan Kasat Lantas di halaman Mapolres Wonosobo pada Selasa (18/2). Upacara ini merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolda Jawa Tengah yang menetapkan adanya pergantian pejabat di lingkungan Polres Wonosobo.

Dalam upacara tersebut, jabatan Wakapolres Wonosobo yang sebelumnya diemban oleh Kompol Rendi Johan Prasetyo, S.H., S.I.K., M.A.P. resmi diserahkan kepada Kompol Agustinus David Putraningtyas, S.Sos., M.H. Sementara itu, posisi Kasat Lantas Polres Wonosobo yang sebelumnya dijabat oleh AKP Edi Nugroho, S.Tr.K., S.I.K. kini diamanahkan kepada AKP Seno Hartanto, S.H., M.H.

Kapolres Wonosobo dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Wonosobo. Ia juga berharap pejabat baru dapat segera beradaptasi dan melanjutkan program kerja yang telah berjalan, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Mari kita lanjutkan tugas pengabdian ini dengan penuh dedikasi, profesional dan tanggung jawab. Apalagi sebentar lagi kita akan masuk bulan puasa dan perayaan Hari Idul Fitri dimana mobilitas masyarakat juga akan meningkat. Hal ini perlu perhatian khusus untuk bisa menjaga kesetabilan kamtibmas tetap kondusif." Terangnya 

Upacara serah terima jabatan ini berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh para pejabat utama dan seluruh personel Polres Wonosobo. Acara ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat lama dan baru sebagai bentuk dukungan dalam menjalankan tugas mereka masing-masing.

Dengan adanya pergantian pejabat ini, diharapkan kinerja Polres Wonosobo semakin optimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya.

Beri Edukasi Hukum di Kalangan Pelajar, Polresta Cirebon Gelar Police Goes To School di SMP Negeri 1 Plumbon



Cirebon, 

1.- – Polresta Cirebon bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon menggelar kegiatan edukasi dan penyuluhan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) khususnya di kalangan pelajar di SMP Negeri 1 Plumbon, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon yang dipimpin oleh Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., didampingi oleh Kadisdik Kabupaten Cirebon, H. Ronianto, S.Pd., serta beberapa pejabat dari Polresta Cirebon, antara lain Kasat Lantas, Kasat Binmas, Wakasat Narkoba, Kanit PPA Sat Reskrim, dan dihadiri oleh sekitar 300 siswa, guru, serta jajaran kepolisian dari Polresta Cirebon. Senin (17/2/2025). 

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi, motivasi dan pemahaman kepada para siswa mengenai pentingnya disiplin, menjauhi pergaulan negatif, menaati peraturan lalu lintas dan kesadaran hukum dalam pencegahan berbagai pelanggaran yang kerap terjadi di kalangan pelajar.

Beberapa materi penting disampaikan oleh para narasumber. Diantaranya Kasat Lantas Polresta Cirebon, Kompol Mangku Anom Sutresno, S.H., S.I.K., M.H., menekankan pentingnya kesadaran berlalu lintas di kalangan remaja dan perlunya pengawasan dari para guru agar siswa tidak terjerumus dalam kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri.

Sementara itu, Wakasat Narkoba Polresta Cirebon, AKP M. Riffianto, S.H., M.H., mengingatkan para siswa untuk menjauhi narkoba, yang dapat merusak masa depan dan mengubah kepribadian seseorang. 

Dalam kesempatan yang sama, Kanit PPA Polresta Cirebon, AKP Suijani Dwi Hartati, S.H., memberikan pengetahuan mengenai perlindungan terhadap perempuan dan anak, serta mengingatkan tentang bahaya bullying, tawuran, dan tindakan kekerasan lainnya.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, dalam sambutannya menyampaikan pesan moral yang mendalam. Beliau mengajak para siswa untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan bangsa yang rela berkorban demi negara. Selain itu, Kapolresta juga mengingatkan pentingnya beribadah, berdoa, serta selalu meminta restu orang tua dalam meraih cita-cita.



Lebih lanjut, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, menjelaskan bahwa kegiatan ini melibatkan seluruh jajaran kepolisian sektor (Polsek) di Kabupaten Cirebon.

"Hari ini, kami bersama seluruh Kapolsek jajaran bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon berkeliling ke sekolah-sekolah SMP untuk memberikan edukasi Kamtibmas. Kami ingin siswa sadar hukum, tertib berlalu lintas, serta mengetahui hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan," kata Kombes Pol. Sumarni.

Ia juga menyoroti pentingnya pencegahan terhadap kekerasan, kasus bullying, serta peredaran narkoba di kalangan pelajar. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memotivasi siswa agar memiliki visi dan tujuan yang jelas untuk masa depan mereka.

"Kami meminta para siswa menyampaikan cita-cita mereka, dan luar biasa, anak-anak SMPN 1 Plumbon memiliki harapan serta semangat yang tinggi untuk masa depan. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus melakukan pembinaan," tambahnya.

Kegiatan ini akan terus berlanjut ke sekolah-sekolah lain di Kabupaten Cirebon sebagai upaya menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan kondusif.

Kegiatan Police Goes to School ini juga dilaksanakan serentak di 27 Polsek Jajaran Polresta Cirebon. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan motivasi kepada siswa dan guru untuk tetap semangat dalam belajar, disiplin, dan taat hukum, sehingga mereka dapat meraih cita-cita di masa depan dengan cara yang positif.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, Ronianto, menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin.

"Ini adalah kegiatan Kapolresta yang sangat baik. Mudah-mudahan dapat menyemangati kami di Dinas Pendidikan untuk terus membimbing anak-anak agar menjadi lebih baik. Dengan kehadiran langsung Ibu Kapolresta, kami berharap kegiatan ini bisa dijadwalkan secara rutin, terutama di tingkat SLTP," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa program ini merupakan langkah antisipatif dalam mencegah pelajar terlibat dalam berbagai permasalahan hukum, seperti tawuran, narkoba, dan pelanggaran lalu lintas.

(Wak Diding)

Senin, 17 Februari 2025

Peduli Kemanusiaan, Puluhan Anggota Kodim 0735/Surakarta Ikut Donor Darah di The Sunan Hotel

Surakarta - Puluhan anggota TNI dari Kodim 035/Surakarta mengikuti kegiatan donor darah rutin, bertempat di Bolroom The Sunan Hotel Solo, Jl A Yani no 40 Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Selasa (18/02/2025).

Babinsa Kelurahan Kerten Koramil 01/Laweyan Kodim Surakarta Serka Sugiman yang juga turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan donor darah tersebut menegaskan kegiatan ini merupakan giat rutin yang dilaksanakan dua bulan sekali dan di ikuti oleh 62 pendonor terdiri dari Anggota TNI,POLRI ,Karyawan Hotel serta  warga masyarakat.

"Harapan kami kegiatan donor darah ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat, terutama bagi yang membutuhkan. Karena setetes darah menyelamatkan nyawa orang lain."tuturnya.

"Kami juga mendorong seluruh anggota Kodim yang lain untuk secara rutin melakukan donor darah demi menjaga kesehatan tubuh, karena dengan melaksanakan donor darah secara rutin, maka sirkulasi darah dalam tubuh menjadi lancar dan sehat."ujarnya.

"Mari kita tumbuhkan sosial yang lebih tinggi untuk membantu sesama, Ini bentuk kepedulian kita kepada masyarakat yang membutuhkan,"tutupnya.

Penulis : Arda 72

Tanpa Lelah, Babinsa Purwosari Terus Mengawal Program Makan Bergizi Gratis Dari Pemerintah

Surakarta - Bertempat di SPPG Diamond Jl. Slamet Riyadi No.392 Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta Serma Sugiyarto dan Sertu Murdianto bersama dengan Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring pendistribusian makan bergizi gratis dari pemerintah di 18 sekolah yang berjumlah 3025 siswa di wilayah kecamatan Laweyan, Selasa (18/02/2025).

Ditegaskan Serma Sugiyarto program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan gizi dan kesehatan para siswa.

 "Kegiatan monitoring dan pengawasan pendistribusian ini bertujuan untuk memastikan bahwa program berjalan dengan baik, makanan yang disediakan sesuai dengan standar gizi serta tepat sasaran kepada para siswa."ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya keikutsertaan Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam monitoring ini juga memperlihatkan komitmen TNI - POLRI dalam mendukung program pemerintah yang bermanfaat bagi masyarakat serta memastikan kesejahteraan anak anak di wilayah kecamatan Laweyan tersebut tetap terjaga.

Penulis : Arda 72

Babinsa Jagalan Lakukan Pengecekan Dan Pengawasan Pendistribusian Gas LPG 3 Kg di Wilayah Binaan

Surakarta - Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat pendistribusian Gas LPG 3 Kg, Babinsa Kelurahan Jagalan Koramil 04/Jebres Kodim Surakarta Serka Lauwe dan Serda Abdullah bersama dengan Aiptu Tarmuji selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Jagalan laksanakan monitoring pendistribusian Gas LPG di wilayah binaanya bertempat di pangkalan Gas LPG milik Bapak Jarwanto (55) Rt 04 Rw 11,Kelurahan Jagalan Kecamatan Jebres, Selasa, (18/02/2024).

Dikatakan Serka Lauwe dengan adanya pemantauan yang di laksanakannya bersama dengan Bhabinkamtibmas terhadap pelaku usaha penjual gas LPG di wilayah binaannya, diharapkan penyaluran gas LPG 3 kg ini tepat pada sasaran yaitu masyarakat Pra sejahtera sesuai dengan data yang dikeluarkan oleh RT setempat.

Serka Lauwe juga mengatakan Pendistribusian Gas LPG 3 Kg kali ini di prioritaskan kepada masyarakat di Kelurahan Jagalan Kmkhususnya berdasarkan jadwal dari pemilik pangkalan dengan harga jual bersubsidi standart pertamina.

"Dengan adanya kehadiran Babinsa ditengah-tengah masyarakat lebih memberikan rasa aman serta menghindari terjadi adanya penyelewengan gas elpiji antara lain penimbunan, permainan harga serta tidak disalurkan kepada masyarakat dengan benar dan cenderung disalahgunakan."tutupnya.

Penulis : Arda 72